Koordinasi Lintas Sektoral untuk Keselamatan Lebaran di Kabupaten Malang Didukung oleh Jasa Raharja


Suarajatim.com - Dalam rangka mempersiapkan Operasi Ketupat Semeru 2024, Polres Malang menggelar Rapat Koordinasi lintas sektoral pada Kamis (28/03). Rapat ini dipimpin oleh Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH.M,H, dan Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih.


Turut hadir dalam rapat ini adalah perwakilan dari PT Jasa Raharja Malang, Dinas Perhubungan Kabupaten Malang, serta instansi terkait lainnya di Kabupaten Malang.


Eko Mulyanto, selaku Kepala Perwakilan PT Jasa Raharja Malang, menyatakan komitmen untuk berkontribusi aktif dalam menciptakan suasana yang aman selama periode Operasi Ketupat 2024. 


"Pertemuan ini sangat penting sebagai wadah bagi para stakeholder untuk menyampaikan potensi permasalahan yang mungkin terjadi saat Hari Raya Idul Fitri 1445. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada korban kecelakaan lalu lintas, terutama dalam hal penjaminan korban, termasuk selama periode PAM Lebaran tahun 2024," ungkapnya.


Kabupaten Malang merupakan salah satu kabupaten terluas di Provinsi Jawa Timur dan juga di Pulau Jawa secara keseluruhan.


"Dengan luasnya wilayah Kabupaten Malang, koordinasi lintas sektoral yang dilakukan dapat memberikan solusi bagi berbagai permasalahan yang ada sesuai dengan tugas pokok masing-masing instansi," tambah Eko Mulyanto.(*)


Baca Berita Jasa Raharja yang lain di Google News

LihatTutupKomentar