Jasa Raharja Perwakilan Pamekasan Jalin Kemitraan dengan PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur untuk Perlindungan Penumpang Kapal Laut

SUARAJATIM - PT. Jasa Raharja Perwakilan Pamekasan kembali memperkuat kemitraan dengan perusahaan pelayaran lokal melalui kunjungan dan CRM (Customer Relationship Management) ke PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur.


Kegiatan ini berlangsung pada 3 Oktober 2024 di kantor PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur yang berlokasi di Jalan Raya Kalianget Barat No. 50, Sumenep, Madura.

Tujuan utama kunjungan tersebut adalah membangun hubungan baik serta memastikan perlindungan dasar bagi setiap penumpang angkutan laut, khususnya yang menggunakan layanan kapal penyeberangan antar pulau di wilayah Sumenep. Upaya ini sejalan dengan peran Jasa Raharja sebagai lembaga yang memberikan perlindungan dasar bagi masyarakat pengguna angkutan umum di Indonesia.

Petugas Jasa Raharja Sumenep, Arifin Wiradmaja, menjelaskan bahwa CRM ini mencakup koordinasi mengenai perlindungan dasar bagi penumpang kapal laut. Selain itu, pihaknya juga meminta dukungan dari PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur untuk program keselamatan dan ketertiban lalu lintas, terutama yang berkaitan dengan penumpang angkutan laut.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala PT. Jasa Raharja Perwakilan Pamekasan, Gillang Panjiwijaya, menyampaikan apresiasi kepada Muhammad Nurullah, Kepala Cabang PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur Sumenep, atas kerja sama yang solid dalam mewujudkan perlindungan penumpang kapal laut, khususnya bagi penumpang Kapal Express Bahari.

"Kerjasama ini merupakan wujud nyata tanggung jawab bersama untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan penumpang," ujar Gillang.

Gilang juga menegaskan komitmen Jasa Raharja dalam mendukung program pemerintah terkait pencegahan kecelakaan lalu lintas. Ia menjelaskan bahwa Jasa Raharja selalu berupaya memberikan pelayanan santunan kecelakaan secara cepat dan tepat, sebagai wujud kehadiran negara bagi korban kecelakaan angkutan umum dan lalu lintas jalan.

Kolaborasi ini diharapkan terus berlanjut dan menjadi upaya bersama dalam menciptakan kondisi yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat, terutama pengguna transportasi umum di darat, laut, dan udara.

LihatTutupKomentar