Kerjasama Jasa Raharja Krian dan Toby’s Fried Chicken: Wujudkan Kolaborasi Merchant dan Sosialisasi Pajak Daerah

SUARAJATIM - Pada Selasa, 1 Oktober 2024, Jasa Raharja Krian mengunjungi Toby’s Fried Chicken, sebuah rumah makan cepat saji di wilayah Krian, untuk menjalin kerjasama merchant. Kunjungan ini disambut langsung oleh Munir, perwakilan manajemen Toby’s Fried Chicken.


Dalam pertemuan ini, Andy Sumaryono, S.Sos, selaku Penanggung Jawab Samsat Krian, mengungkapkan potensi merchant yang bisa diberikan oleh Toby’s kepada masyarakat, seperti diskon khusus dengan pembelian minimum tertentu, atau bentuk promosi lainnya untuk menarik lebih banyak pelanggan.

Andy menjelaskan, "Bentuk merchant ini bisa menjadi daya tarik bagi masyarakat, terutama yang telah melunasi pajak kendaraan bermotor. Program diskon ini hanya berlaku bagi mereka yang dapat menunjukkan bukti pelunasan pajak hingga satu tahun ke depan, atau sampai 2025."

Sebagai restoran cepat saji yang juga menyediakan fasilitas untuk acara ulang tahun anak, Toby’s Fried Chicken melihat kolaborasi ini sebagai peluang yang menguntungkan.

Munir menyambut baik gagasan tersebut dan menyatakan, "Kami mendukung penuh program ini dan akan segera merumuskan bentuk merchant yang sesuai. Semoga kerja sama ini tidak hanya meningkatkan kepatuhan pajak masyarakat, tetapi juga memperkuat branding Toby’s sebagai tempat makan pilihan."

Selain membahas program merchant, Andy Sumaryono juga memperkenalkan program Pembebasan Pajak Daerah Jawa Timur 2024 yang berlangsung dari 1 Oktober hingga 30 November. Program ini diadakan sebagai bagian dari perayaan HUT Provinsi Jawa Timur yang ke-79 dan bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi serta meringankan beban masyarakat.

Kebijakan ini mencakup pembebasan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN II), pembebasan sanksi administratif, bebas pajak progresif, dan penghapusan denda SWDKLLJ.

Dalam kunjungan ini, pihak Jasa Raharja berharap Toby’s Fried Chicken dapat membantu menyosialisasikan program pajak tersebut melalui media sosial dan jaringan internal.

"Kami berharap sosialisasi ini bisa berjalan dengan maksimal agar masyarakat Jawa Timur dapat memanfaatkan kebijakan ini dengan baik," tutup Andy.

Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan manfaat ganda, baik bagi Jasa Raharja dan Toby’s Fried Chicken maupun bagi masyarakat luas, terutama dalam hal kepatuhan pembayaran pajak dan peningkatan ekonomi daerah.

LihatTutupKomentar